Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pandangan Terhadap Birokrasi Menurut Para Ahli

Pandangan Terhadap Birokrasi Menurut Para Ahli.. Selamat berjumpa lagi di lamannya Kumpulan Ilmu Perngetahuan, kali ini saya akan mencoba  sedikit membahas mengenai Pandangan Terhadap Birokrasi Menurut Para Ahli.


Pandangan Terhadap Birokrasi Weberian

Warren Bennis (1967)
Birokrasi hirarki piramida pada masa depan akan digantikan dengan sistem baru sesuai harapan masyarakat.

Lawrence dan Lorch (1967)
Birokrasi yang bersifat rutin dan stabil, belum tentu cocok untuk lingkungan yang kompleks. Oleh karena itu, jika ingin survive birokrasi harus menyesuaikan diri dengan perkembangan atau perubahan lingkungan.

Heckscher dan Donellon (1994)
Bentuk organisasi masa depan adalah “Post Bureaucratic Organization” yang tidak sama dengan birokrasi Weberian. Powering (kekuasaan) bukan satu-satunya cara mengendalikan birokrasi, melainkan perlu empowering (pemberdayaan)

Miftah Thoha (2003)
Birokrasi Weberian-diistilahkan sebagai Officialdom atau kerajaan pejabat- memiliki dua pemahaman yaitu birokrasi yang rasional (netral) dan birokrasi yang sarat dengan kekuasaan (potensi politis). Birokrasi yang netral bisa dilihat pada poin (1). Birokrasi politis dapat dilihat pada poin (2).


Birokrasi Hegelian dan Marxis
Hegel
“Birokrasi adalah jembatan penghubung antra negara (pemerintah) dengan masyarakatnya”.

Karl Marx
Didasari teori perjuangan kelas, krisis kapitalisme, dan pengembangan komunis, Karl Marx berpendapat tentang birokrasi sbb
  • Birokrasi dalah negara atau pemerintah itu sendiri 
  • Birokrasi merupakan instrumen yang digunakan oleh kelas yang dominan untuk melaksanakan kekuasaan dominasinya atas kelas sosial lainnya. 
  • Dalam masyarakat komunis kelak (tiada kelas sosial, semua sama), birokrasi menjadi tiada arti karena fungsi birokrasi dijalankan oleh semua anggota masyarakat.
Pandangan terhadap Birokrasi Hegelian Marx - Miftah Thoha (2003)
  • Birokrasi Hegelian termasuk dalam birokrasi netral.
  • Birokrasi Marxis termasuk dalam kategori birokrasi politik atau tidak netral.

Birokrasi David Osborne danTed Gaebler (1993)

Birokrasi pemerintah sebaiknya bercirikan sebagai berikut:
  • Katalis (mengarahkan ketimbang mengayuh)
  • Memberi wewenang ketimbang melayani 
  • Pemerintah yang kompetitif 
  • Digerakan oleh misi bukan aturan 
  • Berorientasi hasil bukan masukan 
  • Melayani pelanggan, bukan dilayani atau melayani diri sendiri 
  • Mengahsilkan ketimbang membelanjakan 
  • Antisipatif (mencegah daripada mengobati) 
  • Desentralisasi ketimbang sentralisasi 
  • Pemerintah berorientasi pasar.

Pandangan terhadap Birokrasi David Osborne/Ted Gaebler - Miftah Thoha (2003)

Konsep birokrasi pemerintahan ini banyak dipengaruhi konsep enterpreneurship (wirausaha) dunia swasta atau bisnis, sedangkan konsep birokrasi pemerintahan umumnya dipengaruhi konsep Weberian (birokrasi rasional, hirarki dan kaku). Pergeseran paradigma birokrasi pemrintahan ini tidak bisa segera diterapkan tetapi memerlukan waktu yang cukup lama.

Akan lebih mudah diterapkan di negara yang telah maju, kaya, berpendidikan, swasta atau masyarakat yang kuat dan mandiri, pasar bebas, berideologi liberal.

Sulit diterapkan di negara komunis, dan juga di negara berkembang yang korup dan birokrasinya terlanjur buruk.

Mungkin sekian saja informasi yang bisa saya sampaikan tentang Pandangan Terhadap Birokrasi Menurut Para Ahli , mohon maaf apabila ada kesalahan dari informasi yang saya sampaikan. Saya meminta dukungan kepada teman-teman semua dan para kakak-kakak, adik-adik, teteh-teteh, abang-abang blogger untuk membantu saya . apabila ada saran dan kritik untuk blog ini agar lebih baik kedepannya. Dan saya ucapkan banyak terima kasih karena telah menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke lamannya Kumpulan Ilmu Pengetahuan.

Posting Komentar untuk "Pandangan Terhadap Birokrasi Menurut Para Ahli"