Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Curug Ciharus yang Indah Bikin Ngangeunin - Objek Wisata Garut

Curug Ciharus ~ Lokasi Objek Wisata Air Terjun Curug Ciharus adalah Tepatnya di sekitar Desa Dano Kecamatan Leles Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat Negara Indonesia.

Objek wisata air terjun Ciharus yang ada dilokasi Desa Dano Kecamatan Leles Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat Negara Indonesia,saat ini mulai banyak pengujung baik dari daerah sekitar maupun luar daerah bahkan pengunjungnya ada dari luar kota.

Pengelola air terjun Ciharus, Bapak Madyani yang didampingi oleh Sekretrisnya Pak Enjang ditemui Sabtu (14/1) 2021, mengatakan obyek wisata air terjun ini di namakan Air Terjun Ciharus dengan ketinggian 130 meter, setiap hari minggu dan hari libur banyak warga dari berbagai daerah baik dari kota Garut maupun dari daerah lainnya berkunjung curug ini.

Untuk menuju tempat wisata ini tidak begitu sulit, namun keadaan jalannya belum begitu bagus karena banyak jalan-jalan yang pada bolong, dari Jalan Raya Leles terus menuju kantor Desa Dano yang berjarak sekitar 10 km bisa menggunakan roda empat karena akses jalan sudah diaspal sebagian, dari kantor Desa Dano menuju lokasi Curug Ciharus berjarak sekitar 2 km tidak bisa menggunakan roda empat.

Karena selain jalannya masih kecil bebatuan juga belum di aspal jadi harus mengunakan roda dua.
Objek wisata Curug Ciharus baru di buka satu tahun yang lalu, saat ini dikelola oleh Karang Taruna Bina Rizki Desa Dano. “Para pengunjung yang datang dikenakan biaya parkir yakni kendaraan beroda dua RP 2,000 sedangkan untuk tiket masuk ke curug ciharus Rp 3,000/satu orang, cukup murahkan ? ,” Ungkap Bapak Madyani.

Di katakan Sekretaris karang Taruna Bina Rizki, Enjang mengatakan areal lokasi Curug Ciharus luasnya sekitar satu hektar lebih berada di kawasan Gunung Guntur yang berada di tanah milik Perhutani dan selain curug juga ada air panas namun belum di fungsikan karena faktor biaya.

Salah satu pengunjung, Bapak Ridwan Permana mengatakan air terjun Curug Ciharus ini sangat menyenangkan selain panorama disekelilingnya yang begitu indah dipandang mata juga memiliki tebing yang tinggi pula bahkan mengalirkan jernihnya air serta kita bisa berendam bahkan bisa dijadikan objek bermain bagi anak-anak di sekitaran pinggir curug karena air terjunnya selain dangkal tidak terlalu deras airnya serta jernih airnya yang membuat sejuk bagi badan kita kalau dipakai untuk berenang.
Baca Juga Artikel Terkait Mengenai Objek Wisata yang ada di Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat :
“Objek Wisata Air Curug Ciharus ini kalau dikelola dengan baik sarana dan prasaranya serta askes jalannya bisa menabah penghasilan bagi Desa setempat, bahkan bisa menambah pendapatan Pemerintah Kabupaten Garut sendiri di sektor pariwisata”

Posting Komentar untuk "Curug Ciharus yang Indah Bikin Ngangeunin - Objek Wisata Garut"