Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Membuat Dendeng Balado

Resep Membuat Dendeng Balado. Kali ini saya akan mencoba membahas sedikit mengenai resep masakan yaitu  resep membuat dendeng balado yang enak dan lezat.

RESEP MEMBUAT DENDENG BALADO


Resep Membuat Dendeng Balado


Bahan-bahan yang diperlukan :
  • 1/2 kg daging
  • 1/2 gelas minyak goreng
Bumbu-bumbu yang diperlukan :
  • 5 buah bawang merah
  • 5 biji cabe merah besar
  • 1 sendok makan garam
  • 1 sendok makan cuka
  • Asam secukupnya
Cara memasaknya :
  1. Pertama-tama daging diiris-iris melebar tipis-tipis menurut seratnya. Haluskan asam dan garam serta lumurkan pada daging. Setelah itu, jemurlah daging hingga benar-benar kering (menjadi dendeng)
  2. Selanjutnya gorenglah dendeng hati-hati agar tidak hancur. Kemudian tumbuklah bumbu agak kasar. Tumis bumbu sampai harum dan tambahkan cuka. Masukan dendeng, aduk-aduk lalu angkatlah. Dendeng balado siap dihidangkan.
Nah, itu saja yang bisa saya sampaikan pada kali ini. Mudah-mudahan informasi yang saya sampaikan bermanfaat. Amiin. Selamat mencoba.
Baca Juga Artikel Terkait Kumpulan Resep Masakan Khas Indonesia 

Posting Komentar untuk "Resep Membuat Dendeng Balado"